Bahan-bahan
Bahan:
1/2 ayam kampung
3 serai,geprek
6 lembar daun jeruk
secukupnya Garam,gula dan merica
secukupnya Air
Bumbu Halus:
- 6 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 3 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 2 cm jahe
Bahan Sambal:
Secukupnya cabe dan bawang putih
Bahan Koya:
- 2 kerupuk udang
- 3 siung bawang putih iris goreng
Bahan pelengkap:
- Suun
- Kecambah
- Kol iris tipis-tipis
- Telur rebus
- Seledri dan daun bawang
- Jeruk nipis
Langkah
Haluskan bumbu,tumis masukkan daun jeruk dan serai masak hingga harum dan matang.
Cuci bersih ayam,rebus.
Setelah ayam mengeluarkan kaldu masukkan tumisan bumbu.Tambahkan garam,merica dan gula secukupnya sampai rasa pas sesuai selera.Masak hingga ayam matang dan empuk.
Ayam bisa digoreng dulu baru di suwir-suwir,karena saya mengurangi minyak jadi langsung disuwir tanpa digoreng lagi.
Untuk sambalnya rebus cabe dan bawang putih,angkat blender dengan sedikit kuah soto(kelupaan di foto). Koya: blender kerupuk udang dan bawang putih yang sudah digoreng.
Sajikan soto bersama bahan pelengkap.
No comments:
Post a Comment